Chamshaft dan Memeriksa round out cam shaft, Mengukur end play cam shaft/ tinggi cam lobe - Agar menghasilkan camshaft memiliki kualitas handal dan tahan lama harus ditempa serta dikeraskan, camshaft ini terbuat dari alloy steel khusus. Sedangkan pada saat pemasangan camshaft gear perlu dipanaskan serta dan di press. Dari seluruh camshaft memiliki bearing journal dan lobe dari setiap atau sepasang valve dan fule injector.
Sedangkan untuk buka dan tutup intake dan exhaust valve juga beberapa aplikasi untuk mengatur injector dengan mengggunakan camshaft. Karena dengan berbentuk telur atau cam dari lobe-nya, sehingga komponen ini juga dinamakan camshaft.
Pergerakan cam yang naik turun dan mencekam follower serta komponen valve train yang berfungsi untuk membuka dan menutup valve engine pada saat camshaft berputar. Sedangkan pada saat cam diatas, valve akan membuka penuh.
Gambar bubungan/cam
Dari gambar tersebut pada setiap lobe terdapat :
- Base circle
- Ramp
- Nose
Untuk menentukan seberapa jauh valve membuka ditentukan oleh seberapa jarak antara diameter base corcle yang terdapat pada bagian atas nose yang disebut dengan lift.
Gambar konstruksi bubungan
Pada bentuk nose ini menentukan berapa lama valve untuk dapat bertahan dalam posisi membuka , selain itu, bentuk ramp juga dapat menentukan seberapa cepat valve membuka atau menutup. Berikut ini keterangan gambar dengan melalui simbol angka.
- Fast opening (membuka dengan cepat)
- Long open period (posisi membukanya lama)
- Fast close (menutup dengan cepat)
- Slow close (menutup dengan lambat)
Perputaran setengah dari putaran poros engkol terdapat pada engine 4 langkah, dimana poros bubungan melakukan perputaran, sehingga menyebabkan katup akan membuka satu kali dalam 270 derajat/ satu kali dalam perputaran poros engkol. Sedangkan perbandingan perputaran ini juga dapat dicapai melalui perbandingan jumlah gigi penggerak antara poros bubungan dengan melalui poros engkol.
Katup berfungsi untuk mengontrol pergerakan gas ke dalam maupun ke luar silinder dan lamanya katup bekerja tergantung dari jarak waktu dalam derajat katup membuka. Sedangkan overlap katup merupakan jumlah putaran dari poros engkol dari kedua katup masuk dan katup buang sama- sama terbuka pada waktu bersamaan.
Sedangkan Lead merupakan masa yang terdapat pada katup membuka sebelum titik mati atas (TMA) atau sebelum titik mati bawah (TMB), dan berikutnya adalah lag katup tertutup setelah titik mati atas (TMA) atau katup menutup setelah titik mati bawah (TMB).
Gambar timing katup
Roda gigi merupakan cara yang paling sederhana dalam memutar poros bubungan, hal tersebut merupakan cara yang digunakan pada poros bubungan yang terdapat pada ruang engkol lok. Sedangkan untuk pelumasan oli pada posisi roda gigi berfungsi untuk mencegah keausan roda gigi. Non metal atau phenolic resin merupakan bahan yang digunakan untuk membuat roda gigi dan menggunakan paduan alumunium yang berfungsi untuk mencegah suara yang berisik.
Gambar roda gigi timing
Penggerak poros bubungan seperti rantai sabuk diperlukan dengan desain engine poros bubungan di kepala (OHC). Berikut ini pembagian sabuk pemutar jika jarak dari penggerak cukup jauh dari jarak poros bubungan ke poros engkol.
- Apabila poros bubungan melewati limit yaitu 0.05 milimeter diperlukan untuk memeriksa round out poros bubungan dan poros bubungan perlu diganti.
Gambar Memeriksa round out cam shaft
- Apabila end play-nya sudah melewati limit thrust washer harus diganti yang baru, sehingga mengukur end play poros bubungan dengan feeler gauge. Dan untuk limit end play yang diijinkan 0.3 milimeter,
Gambar Mengukur end play cam shaft
- Apabila tinggi cam lobe kurang dari yang diijinkan poros bubungan perlu diganti serta diperlukan untuk mengukur tinggi cam lobe poros bubungan.
Gambar Mengukur tinggi cam lobe
- Cylinder bore gauge berfungsi untuk mengukur diameter dalam bantalan, dan micrometer luar untuk mengukur diameter journal cam shaft. sedangkan celah minyak yang diijinkan 0.02- 0.04.
Gambar Mengukur diameter journal dan diameter dalam bantalan
Silahkan baca artikel terkait berikut :
0 komentar